Menu

Mode Gelap
MPC PP Rohul Berkolaborasi dengan MPC PP Inhu Salurkan Bantuan untuk Korban Banjir Aceh Tamiang Lansia dan Disabilitas di Tambang Terima Bantuan Beras Langsung dari Pemkab Kampar Bupati dan Wabup Kampar Sambut Kunjungan Kerja DJPB Riau Presiden Prabowo Tekankan Swasembada Pangan sebagai Fondasi Percepatan Pembangunan Papua Waka DPRD Kampar Iib Nursaleh Hadiri Panen Jagung Desa Perhentian Raja Bupati Kampar Sambut Kunjungan PLN UP3 Bangkinang, Tegaskan Komitmen Dukung Ketersediaan Energi

Nasional

Presiden Prabowo Sambut Kunjungan PKS, Bahas Isu Strategis Pembangunan Bangsa

badge-check


					Presiden Prabowo Sambut Kunjungan PKS, Bahas Isu Strategis Pembangunan Bangsa Perbesar

JAKARTA – Presiden Prabowo Subianto menerima pimpinan Partai Keadilan Sejahtera (PKS) di Istana Merdeka, Jakarta, Selasa (29/07/2025).

Dalam keterangannya usai pertemuan, Presiden PKS Al Muzammil Yusuf mengatakan bahwa pertemuan tersebut membahas sejumlah isu strategis yang menjadi perhatian bersama dalam pembangunan bangsa ke depan.

Salah satu topik utama yang dibahas adalah penguatan kualitas demokrasi di Indonesia. Presiden PKS menekankan pentingnya demokrasi yang tidak berbiaya tinggi dan mampu melahirkan pemimpin-pemimpin terbaik yang diharapkan masyarakat.

Isu ekonomi juga menjadi fokus pembicaraan, khususnya terkait amanat konstitusi Pasal 33 UUD 1945 tentang pengelolaan kekayaan alam. Menurut Al Muzammil, Presiden Prabowo memiliki komitmen besar dalam pengelolaan kekayaan alam untuk menyejahterakan masyarakat.

Dalam konteks geopolitik dan diplomasi internasional, PKS juga menyampaikan pandangannya mengenai pentingnya peran Indonesia dalam dunia Islam, khususnya pada isu Palestina. Kepada Presiden Prabowo, Al Muzammil turut menyampaikan peran Indonesia dalam Organisasi Kerja Sama Islam (OKI).***